Riam Parangek dan Sekilas Infolainnya Seputar Wisata Bengkayang
Hai-hai, kepada pembaca kali ini siapa nih penyuka olahraga esktrim? kalian penyuka tantangan dan juga olahraga estrim? tidak salah lagi, kalian pada tempat yang sangat tepat. Kali ini kita akan membahas riam parangek, sebelum kita lebih jauh apa sih itu riam? riam merupakan sebutan oleh masyarakat suku dayak bakati untuk penyebutan air terjun, sebutan itu telah melekat untuk penamaan air terjun secara khusus bagi masyarakat di Kabupaten Bengkayang hingga saat ini.
Riam Parangek berada di Dusun Segonde, Desa Pisak, Kecamatan Tujuh Belas, Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat, Indonesia. Nah apa sih yang dapat kalian dapatkan tentang informasi Riam Parangek, yang menjadi salah satu tujuan paforit wisatawan ketika pada saat berkunjung ke Kabupaten Bengkayang.
Sampai dengan saat ini pengelola tempat wisata ini di kelola oleh Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Parangek, nah bagi kalian yang masih penasaran dan masih cari-cari info tentang Riam ini silahkan cek di beberapa sosial media mereka, Instagram : @riam_parangek, Untuk Facebook : wisata riam parangek.
Keunggulan yang di dapat ketika berada di Riam Parangek ini adalah arung jeramnya (rafting), menurut beberapa pengunjung mereka siringkali datang ke riam ini hanya untuk liburan weekand bersama teman-teman, keluarga dan ada juga yang membawa pasangan. Menurut mereka destinasi arung jeramnya sangat asyik dan menantang plus keindahan hutan tropis yang masih terjaga di sepanjang jalur arung jeramnya dapat membuat wisatawan menikmati keindahan semesta ke tika berada di Riam Parangek ini.
Fasilitas di Riam Parangek
Kalau sudah mulai tahu dimana letaknya salah satu wisata bengkayang ini, yuk kita cari tahu apa saja fasilitas yang di sediakan untuk pengunjung di Riam Parangek ini. Sebelumnya penulis Mengenal Bengkayang meminta maaf, karena sebelum menulis tentang riam ini, penulis sendiri belum pernah datang ke Riam Parangek. Besar kemungkinan akan ada waktu untuk datang dan menikmati serunya berwisata di Riam Parangek ini.
Menurut Pokdariws Parangek tentunya ada beberapa fasilitas penunjang wisata yang ada di riam parangek ini yaitu :
- Toilet
- Kamar Ganti
- Listrik
- Kantin
- Lokasi Parkiran
- Beberapa Spot Foto
- Terdapat Penyewaan Hamock
- Penyewaan Pelampung
- Jasa Foto
- Lokasi Camping
- Rumah Pohon
- Gazebo
Untuk biaya masuk dan camping tingkat dewasa Rp 10.000/orang, sementara untuk anak-anak Rp 5.000/orang. Sedangkan pengunjung yang mengunakan kendaraan roda 4 dikenakan Rp 10.000 sementara untuk pengunjung yang menggunakan kendaraan motor atau roda 2 dikenakan biaya Rp 5.000.
Tentu untuk mendapatkan wisata yang indah tidak lah begitu mudahnya ke Tika berkunjung ke Tiam Parangek, pastinya jarak tempuh dari pusat Kabupaten Bengkayang bisa di tempuh kurang lebih tiga jam perjalanan darat, yang pastinya disetiap harinya terus meningkat pengunjung yang berwisata di riam ini.
Sehingga wisata ini menjadi tempat wisata riam Bengkayang, seperti riam bedawan di Kabupaten Landak, Riam Singkawang di Kota Singkawang, Riam Merasap pada satu aliran sungai yang sama dengan Riam Parangek, Riam Kuweg salah satu Riam yang di miliki oleh Kabupaten Bengkayang juga dan Riam Budi. Itulah beberapa wisata Bengkayang menjadi wisata hits dan pastinya kalian bisa cek terdapat 41 tempat wisata di Kabupaten Bengkayang di sini.
Nah kalian yang habis baca artikel ini jangan lupa ya, untuk datang dan tinggalkan cerita bagi yang sudah datang di kolom komentar. Selamat berkunjung semoga kita ketemu ya di waktu yang sama eaa, sampai jumpa
0 Response to "Riam Parangek dan Sekilas Infolainnya Seputar Wisata Bengkayang"
Post a Comment